GfG9BUr6BUz8GUWoGfG9BSA9Gd==

Buka Puasa Bersama DPRD Murung Raya: Sinergi Pemerintah dan Masyarakat Diperkuat

Murung Raya, Duta Kalteng.com, – Dalam rangka mempererat hubungan antara pemerintah dan masyarakat di bulan suci Ramadhan, Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Murung Raya menggelar acara buka puasa bersama. Kegiatan ini berlangsung di Masjid Nurul Islam, Kecamatan Murung, Senin (10/3), dengan dihadiri oleh berbagai elemen masyarakat serta pejabat daerah.

Acara ini turut dihadiri oleh Wakil Bupati Murung Raya, Ramanto Muhidin, S.HI., MH, yang mewakili Bupati Heriyus, SE. Hadir pula Ketua DPRD Kabupaten Murung Raya, Rumiadi, serta sejumlah pejabat pemerintah daerah, tokoh agama, dan masyarakat setempat.

Dalam sambutannya, Rumiadi menekankan pentingnya kebersamaan di bulan Ramadhan sebagai momentum mempererat ukhuwah Islamiyah dan meningkatkan kepedulian sosial. "Di bulan suci ini, kita diajak untuk saling peduli, memperkuat toleransi beragama, dan bersama-sama membangun Murung Raya yang lebih maju," ungkapnya.

Senada dengan itu, Wakil Bupati Ramanto Muhidin menambahkan bahwa Ramadhan merupakan waktu yang tepat untuk memperkuat sinergi antara pemerintah dan masyarakat. "Melalui kegiatan seperti ini, kita semakin dekat dengan masyarakat dan menjalankan nilai-nilai kebersamaan, gotong royong, serta toleransi antarumat beragama," ujarnya.

Acara buka puasa ini diawali dengan tausiyah keagamaan yang membahas pentingnya kebersamaan dan berbagi di bulan Ramadhan. Setelah adzan Maghrib berkumandang, para peserta menikmati hidangan berbuka puasa bersama sebelum melanjutkan ibadah salat Maghrib berjamaah di Masjid Nurul Islam.

Dengan adanya kegiatan seperti ini, diharapkan hubungan antara DPRD, Pemerintah Daerah, dan masyarakat semakin harmonis serta mampu mendorong pembangunan yang lebih baik di Kabupaten Murung Raya. (DAHLI)

Type above and press Enter to search.