GfG9BUr6BUz8GUWoGfG9BSA9Gd==

Pj Bupati Barito Utara Buka Entry Meeting Pemeriksaan Pendahuluan oleh BPK RI


Muara Teweh
– Penjabat (Pj) Bupati Barito Utara, Drs Muhlis, secara resmi membuka acara Entry Meeting Tim Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) RI Perwakilan Kalimantan Tengah di Aula Setda Lantai I pada Senin (17/2/2025).

Dalam sambutannya, Pj Bupati Muhlis menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada Tim BPK yang telah hadir untuk melaksanakan pemeriksaan pendahuluan atas kepatuhan penggunaan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Tahun Anggaran 2024.

"Pemerintah Kabupaten Barito Utara menyambut baik pelaksanaan pemeriksaan ini. Kami berharap melalui proses ini, laporan keuangan daerah dapat dievaluasi dan diperbaiki sesuai dengan ketentuan yang berlaku," ujar Muhlis.

Ia menegaskan bahwa pemeriksaan ini akan berlangsung selama 30 hari kerja dan meminta seluruh perangkat daerah untuk memberikan data serta informasi yang akurat. Selain itu, ia menginstruksikan agar semua pihak bersikap kooperatif dan proaktif guna mendukung kelancaran pemeriksaan.

Muhlis juga berharap Tim BPK RI dapat memberikan arahan dan bimbingan yang konstruktif kepada pemerintah daerah dalam meningkatkan kualitas pengelolaan anggaran ke depannya.

"Terima kasih kepada Tim BPK RI Perwakilan Kalimantan Tengah atas kehadirannya di Barito Utara. Semoga kerja sama yang baik ini terus berlanjut demi kemajuan daerah," tutupnya.

Type above and press Enter to search.