Puruk Cahu, MD News Indonesia,com - Perseroan Terbatas (PT) Indo Muro Kencana (IMK) Salurkan Bantuan Sosial (Bansos) kepada Masyarakat yang terdampak Banjir di Wilayah Kelurahan Tumbang Lahung, Kecamatan Permata Intan, Kabupaten Murung Raya, (Mura), Kamis, (08/02/2024).
IPDA. Rio Desenatalianto Makota, S.Th., M.Pd., Selaku Kapolsek Permata Intan mengatakan " kami sangat mengapresiasi kegiatan penyaluran bansos berupa paket sembako dari PT. IMK (Indo Muro Kencana) dengan sasaran masyarakat yang terdampak banjir akibat meluapnya Daerah Aliran Sungai (DAS) Barito". Ungkapnya.
"Sasaran kegiatan ini adalah Anak-Anak, Lansia dan Masyarakat yang terdampak Banjir di KelurahanTumbang Lahung Kecamatan Permata Intan, Kabupaten Mura. Dan Paket bantuan Bansos sebanyak 10 Paket yang di bagikan kepada masyarakat yng terdampak banjir berupa: Beras 10 Kg, Gula, Telur, Kopi, Mie Goreng dan Lain-lain. Yang diberikan langsung secara door to door kepada masyarakat yang terdampak banjir di Wilkum Polsek Permata Intan". Jelas Rio.
Turut hadir dalam kegiatan ini, Camat Permata Intan DOMMY JOAN EKA DINATA, S.STP., M.IP., Kapolsek Permata Intan IPDA RIO DESENATALIANTO MAKOTA, S.Th., M.Pd., Lurah Tumbang Lahung Pak Guntur, Kanit Binmas Polsek Permata Intan AIPDA SRIYANTO, Kanit Reskrim Polsek Permata Intan BRIPKA DENDI EFENDI, serta Bhabinkamtimas Polsek Permata Intan. (Red).